Jelang Hari Raya, Harga Sembako dan Daging Mulai Melonjak

RAKYATINDONESIA.COM, Lampung Timur_ Menjelang hari Raya Idul Fitri harga bahan pokok di Lampung Timur mulai merangkak naik, selain bahan pokok harga daging juga berangsur ikut naik. (09/06/2018)

Kenaikan bahan pokok serta daging disebabkan kurangnya stok yang ada di pedagang sehingga bahan langka dipasaran.

Dipasar Pekalongan Lampung Timur harga bahan pokok telah naik sejak satu minggu belakangan

Suratinah (46) pedagang sembako di Pasar Pekalongan ini mengatakan, bahwa beberapa harga bahan pokok mengalami kenaikan sejak seminggu yang yang lalu

Sejak seminggu menjelang lebaran ini beberapa bahan pokok mengalami kenaikan harga,seperti bawang merah, bawang putih, gula merah, cabe merah, cabe hijau kecil serta daging ayam yang harganya terus meroket naik, ujarnya.

Sementara itu harga daging ayam juga mulai merangkak naik dikatakan Pariyem (35) salah satu penjual daging ayam di pasar tersebut.

Kemarin mendekati bulan puasa harga daging ayam masih Rp 30.000 sekilonya, tetapi memasuki bulan puasa harga daging ayam mulai merambat naik, sekarang saja harganya sudah Rp 38.000 perkilo, padahal kemaren masih Rp 36.000 perkilo, kemungkinan besok bisa naik lagi mas, katanya.

Dari pantauan di lokasi, beberapa bahan pokok yang cenderung mengalami kenaikan seperti Gula merah yang biasanya hanya Rp. 12.000 naik menjadi Rp 15.000 perkilo, Bawang merah Rp 27.000 naik menjadi Rp 30.000, Bawang putih Rp 17.000 naik menjadi Rp 24.000.

Kemudian, Cabe merah dari Rp 25.000 perkilo naik menjadi Rp 30.000, Cabe kecil Rp 20.000 naik menjadi Rp 24.000, Telur Rp 21.000 naik menjadi Rp 23.000 dan Daging ayam Rp 30.000 naik menjadi Rp 38.000. (Red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.